Cara Menghilangkan Jerawat - Jerawat merupakan masalah utama bagi anak yang baru menginjak masa remaja, biasanya pada masa-masa ini jerawat sangat mudah tumbuh di sekitar wajah. Tumbuhnya jerawat tentu sangat menggangu kita terutama dari segi penampilan. Namun kalian tidak usah terlalu khawatir, berikut adalah beberapa cara alami untuk menghilangkan jerawat yang sangat mudah didapat:
1. Hindari makanan berlemak
Produksi lemak di wajah pada remaja sudah berlebih jika ditambah dengan makanan berlemak dan berminyak bisa bertambah banyak. Yang harus dihindari adalah jenis lemak tidak sehat misalnya dari gorengan dan junk food sementara lemak sehat tetap boleh dikonsumsi contoh lemak sehat misalnya dari buah alpukat dan sayur brokoli
2. Konsumsi makanan berserat
Makanan dengan serat tinggi seperti dalam buah dan sayuran mentralisir lemak, kolesterol serta menyehatkan pencernaan.
3. Minum lebih banyak air putih
Tubuh kita sangat membutuhkan air untuk metabolisme tubuh. Untuk kulit, air membantu melembabkan dan menyampaikan nutrisi serta oksigen kedalam kulit.
4. Vitamin untuk kulit
Vitamin yang diperlukan untuk menjaga kesehatan kulit diantaranya vitamin E, vitamin C dan vitamin A. Vitamin-vitamin tersebut bisa dipenuhi dari buah-buahan dan sayuran maupun dari suplemen makanan. Jika diperlukan, konsumsi antioksidan tambahan untuk menjaga kesehatan kulit dan kesehatan tubuh.
4. Vitamin untuk kulit
Vitamin yang diperlukan untuk menjaga kesehatan kulit diantaranya vitamin E, vitamin C dan vitamin A. Vitamin-vitamin tersebut bisa dipenuhi dari buah-buahan dan sayuran maupun dari suplemen makanan. Jika diperlukan, konsumsi antioksidan tambahan untuk menjaga kesehatan kulit dan kesehatan tubuh.
Menghilangkan jerawat dari luar
1. Bersihkan wajah secara teratur
cuci muka dengan sabun yang lembut dua kali setiap hari. Frekuensi mencuci wajah dengan sabun sebaiknya tidak berlebihan karena dapat merubah flora normal wajah. Jika hanya mencuci wajah dengan air maka bisa dilakukan sesering mungkin terutama sesampainya di sekolah, sepulang sekolah atau setelah bepergian karena pada saat-saat tersebut wajah sering terkena debu atau polusi kendaraan.
1. Bersihkan wajah secara teratur
cuci muka dengan sabun yang lembut dua kali setiap hari. Frekuensi mencuci wajah dengan sabun sebaiknya tidak berlebihan karena dapat merubah flora normal wajah. Jika hanya mencuci wajah dengan air maka bisa dilakukan sesering mungkin terutama sesampainya di sekolah, sepulang sekolah atau setelah bepergian karena pada saat-saat tersebut wajah sering terkena debu atau polusi kendaraan.
2. Masker buah
Masker buah selain di gunakan untuk membersihkan wajah juga memberikan nutrisi. Buah yang dapat digunakan untuk masker diantaranya jeruk, lemon, pepaya, mentimun.
3. Bersihkan komedo
Komedo berpotensi menjadi jerawat jika tersumbat dan tidak segera dibersihkan. Untuk membersihkan komedo bisa dengan porepack yang dijual di apotik, toko dan swalayan bisa juga menggunakan masker putih telur. Caranya dengan membalurkan putih telur pada wajah kemudian tutup dengan tissue, setelah kering angkat tissue dan basuh wajah dengan air hangat.
Membersihkan jerawat tentunya harus dilakukan secara rutin. Selamat mencoba ya.. semoga paling tidak dengan menerapkan cara-cara diatas jerawatmu bisa berkurang.
Artikel Terkait Cara Menghilangkan Jerawat
Post a Comment